Setelah tidak menyetujui persyaratan yang pemerintah tawarkan kepada mereka, Baogen Luo dan istrinya kini tinggal di sebuah apartemen yang berdiri di tengah jalan raya di Zhejiang, Cina.
Kompleks apartemen disekitarnya telah dihancurkan, tapi apertemen Luo masih utuh. Hukum di China menyatakan bahwa adalah ilegal untuk menghancurkan properti kecuali kedua belah pihak mencapai kesepakatan.
Pemerintah menawarkan Luo 260.000 RMB (US $ 41.573) dan dua gedung kecil sebagai kompensasi, namun Luo mengatakan bahwa itu tidak cukup, mengingat apa yang telah mereka habiskan dalam merenovasi apartemen mereka itu.
Mereka terus tinggal di sana dengan listrik dan air. Satu-satunya hal yang mengganggu Luo adalah lalu lintas ketika pada akhirnya jalan tersebut pun dibuka. Selain itu mereka menyadari bahwa properti mereka sekarang lebih rentan terhadap aksi perampokan.
"Nail house" adalah neologisme Cina untuk rumah yang dimiliki seseorang (atau kadang juga disebut "stubborn nail") tapi menolak untuk memberikan ruang bagi pembangunan. Istilah itupun diciptakan oleh pengembang sendiri, mengacu pada paku yang terjebak dalam kayu sehingga dengan demikian tidak dapat ditumbuk turun dengan palu.
Namun menurut berita terakhir yang cucubida dapatkan, akhirnya Baogen Luo dan istrinya mengalah dan membiarkan rumah mereka dihancurkan. Kepala Desa Xiayangzhang, Chen Xuecai, mengatakan, Luo akhirnya sukarela dan setuju dengan menerima kompensasi sebesar 260.000 yuan atau sekitar Rp410 juta pada 1 Desember lalu.
Kepala Desa juga mengatakan alasan lain Luo menyerah karena dirinya lelah menjadi perhatian berbagai media. "Luo menerima puluhan orang dari berbagai media setiap hari, karena rumahnya berdiri di tengah jalan. Jadi, dia memutuskan untuk menghancurkan rumahnya," kata Chen. (art)
Berikut adalah beberapa foto rumah milik Baogen Luo yang berada di tengah jalan beserta pembongkarannya dan nail house lainnya di Cina sepanjang tahun yang cucubida kutip dari Weird Asia News :
Semoga informasi ini dapat menambah wawasan anda,
Tunggu updatean informasi menarik lainnya...
Sumber : http://www.cyber4rt.com/2012/12/inilah-rumah-di-tengah-jalan-raya.html